REPUBLIKA.CO.ID, TANJUNGPINANG -- Kementerian Agama Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, menyiapkan 286 mubaligh yang akan memberi siraman rohani di berbagai surau dan masjid selama bulan Ramadhan 1436 Hijriah.
"Mereka berasal dari Kota Tanjungpinang yang secara bergiliran memberi kultum di surau dan masjid sebelum Shalat Tarawih," kata Kasi Bimas Islam Kemenag Kota Tanjungpinang, Raja Al Hafiz, seperti dikutip Antara.
Selain itu, pihaknya juga sudah menyusun jadwal untuk imam, bilal dan khatib yang akan mengisi sekitar 200 masjid dan surau di Kota Tanjungpinang selama Ramadjan. "Semua sudah kami siapkan," ujarnya.