Pesan Din Syamsuddin ke Umat Islam untuk Bulan Ramadhan

Rep: C83/ Red: Citra Listya Rini

Kamis 18 Jun 2015 06:59 WIB

Ketua Umum Muhammadiyah, Din Syamsuddin Foto: ROL/Fian Firatmaja Ketua Umum Muhammadiyah, Din Syamsuddin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Muhammadiyah, Din Syamsuddin berharap agar umat Islam mampu memanfaatkan bulan ramadhan dengan sebaik-baiknya. Menurutnya, bulan suci ramadhan jangan hanya dianggap sebagai rutinitas saja yang disambut dan di lepas setiap tahunnya tanpa merasakan manfaat apapun. 

"Manfaatkanlah. Jangan biarkan berlalu begitu saja. Jadi jangan terjebak ke dalam rutinitas belaka. Sebagai tamu tahunan lalu kita terima dan lepas begitu saja," kata Din kepada Republika Online, Rabu (17/6).

Agar bulan ramadhan tidak hanya menjadi rutinitas belaka, maka umat islam harus memiliki niat dan tekad yang kuat untuk meningkatkan kualitas maupun kuantitas peribadatan.

Ia menjelaskan, orientasi utama di bulan suci yakni penyucian jiwa atas apa yang telah dilakukan selama setahun yang lalu. Selain itu, bulan ramadhan juga harus menjadi sarana untuk meningkatkan iman dan takwa.

Dengan bersungguh-sunguh mengisi bulan ramadhan maka diakhir ramadhan umat islam akan tampil sebagai jiwa dan pribadi yang lebih baik. Serta dengan keimanan yang semakin meningkat. 

Terpopuler