REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Berbagai negara di kawasan Timur Tengah mengumumkan bahwa hari pertama puasa Ramadhan 1436 Hijriyah jatuh pada Kamis (18/6) waktu setempat.
Mahkamah Agung Arab Saudi mengumumkan puasa hari pertama dilakukan pada Kamis. Mahkamah Agung Arab Saudi sebelumnya telah meminta warga untuk mengawasi keluarnya bulan sabit pada hari Selasa (16/6).
Jika bulan terlihat maka satu ramadhan jatuh pada Rabu (17/6). Namun, jika bulan sabit tidak terlihat pada hari Selasa, puasa akan dimulai hari Kamis.
Di negara Timur Tengah lainnya yaitu di Teluk, Bahrain, Uni Emirat Arab dan Qatar juga mengumumkan awal Ramadhan pada Kamis. Pemerintah Yaman juga mengatakan puasa hari pertama akan dimulai hari Kamis.
Sementara di otoritas keagamaan Amman, Yordania mengatakan, Kamis menjadi hari pertama Ramadhan, demikian dilaporkan Al Arabiya.