REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Sejak 2008 lalu, bulan Ramadhan bagi Oki Setiana Dewi senantiasa diisi dengan kegiatan syuting. Ramadhan tahun ini, menurutnya, jadwal lebih padat dengan program agama pada sahur dan buka puasa, serta menjadi juri untuk acara Hafidz Quran Anak-anak.
Dengan padatnya jadwal syuting tersebut, Oki menuturkan membutuhkan stamina dan konsentrasi penuh. Apalagi, tuturnya, ia harus menghafal Al quran terlebih dahulu untuk live program agama pada jam 05.00 WIB.
Dalam program sahur itu, Oki juga akan memberikan tausiyah. Dengan demikian, Oki harus belajar pengetahuan agama terlebih dahulu.
Untuk mempersiapkan sejumlah kegiatannya, Oki mengaku membutuhkan stamina yang cukup. Apalagi jika ada sinetron, Oki membutuhkan konsentrasi untuk menghapal skenario.
“Karena saya mengambil program sahur dan buka sekaligus, sehingga tentu saya harus sehat. Jika saya sakit, itu akan merugikan banyak orang, sehingga saya harus menjaga stamina dari sekarang,” papar artis pemeran tokoh Anna dalam film Ketika Cinta Bertasbih ini, akhir pekan lalu.
Di samping jadwal yang padat, Oki yang kini tengah memberikan ASI eksklusif bagi anaknya tentu harus menjaga kesehatan. Karena itu, Oki memutuskan untuk mengonsumsi tambahan suplemen untuk membantunya berkonsentrasi dalam menjalankan berbagai kegiatan.
“Saya bukan tipe orang yang berleha-leha, apalagi di bulan Ramadhan. Justru bulan Ramadhan adalah bulan aktivitas. Insya Allah, bulan puasa ini bahkan lebih produktif,” lanjut Oki.