Ratih Sanggarwati: Ramadhan Saatnya Panen Amalan dan Kebaikan

Rep: c38/ Red: Hazliansyah

Ahad 14 Jun 2015 09:51 WIB

Ratih Sanggarwati Foto: Republika Ratih Sanggarwati

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kebaikan yang ada di bulan Ramadhan bagi Ratih Sanggarwati layaknya musim besar-besaran atas amalan telah kita lakukan selama sebelas bulan sebelumnya. 

“Ramadhan itu buat saya seperti kita berada di sebuah mall yang penuh obral besar. Obral pahala, obral kebaikan, obral segala-galanya selama 30 hari,” ujar Ratih Sanggarwati kepada Republika Online (ROL) dalam satu acara beberapa waktu lalu di Jakarta. 

Ramadhan katanya laiknya masa panen dari yang kita tanam setahun sekali. Karena itu harus selalu disambut dengan gegap gempita.  

Model yang juga terjun ke dunia seni peran ini melanjutkan, Ramadhan bukan sesuatu yang perlu dipersiapkan dengan hebat kalau kita sudah berlatih untuk mempersiapkan selama 11 bulan, terutama Rajab dan Syaban. 

“Ramadhan bukan tujuan, tapi Ramadhan harus bersama-sama kita setiap saat. Tetapi memang, karena panennya bulan Ramadhan, kita harus mempersiapkan panen besar itu. Misalnya, mengurangi kegiatan-kegiatan tidak perlu, yang membuat fisik kita lelah karena itu akan mengganggu panen kita,” ujar perempuan kelahiran Ngawi ini. 

 

Terpopuler