Riza Muhammad: Hadirnya Anak Sempurnakan Pengalaman Ramadhan

Rep: c36/ Red: Damanhuri Zuhri

Kamis 11 Jun 2015 22:59 WIB

Riza Muhammad (tengah) Foto: Republika/Agung Supri Riza Muhammad (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ustdz sekaligus artis, Riza Muhammad merasakan  berkah luar  biasa menjelang Ramadhan 2015. Selain berkah rezeki, pria kelahiran 1983 itu juga dikaruniai anak pertama.

Dijumpai di acara Kansai Paint Warnai Masjid Indonesia, Senin (9/6) lalu, Riza membagi pengalaman puasanya kepada awak media. Pria yang identik dengan lesung pipit ini mengatakan, biasanya selama Ramadhan jadwal kerjanya kian padat.

“Biasanya saat Ramadhan saya lebih mobile, mengisi ceramah di berbagai tempat. Kegiatan rutinnya tetap sama, berpuasa, ibadah, syuting program televisi dan mengisi ceramah,” ujar Riza.

Meski  sibuk, dirinya mengaku sangat bahagia menyambut Ramadhan tahun ini. Pasalnya, dua pekan lalu, sang istri, Indri Giana, melahirkan seorang bayi perempuan.

“Ramadhan tahun ini sangat istimewa bagi saya. Sebelumnya, saya dan istri hanya berdua menjalankan puasa. Sekarang sudah ada putri kecil yang meramaikan Ramadhan kami, “ tuturnya.

Keluarga kecilnya pun antusias menyambut datangnya Ramadhan. Sang istri, kata dia, terbiasa menyiapkan santapan sehat selama Ramadhan.

Nasi beras merah menjadi santapan rutin Riza dan istri saat sahur. Lauk ayam bakar, ikan rebus atau menu lain yang tidak menggunakan terlalu banyak minyak menjadi favoritnya untuk santap sahur.

“Paling senang makan nasi beras merah dan ayam bakar. Itu yang selalu disediakan istri di rumah. Sementara saat berbuka, saya biasanya masih di lokasi kerja, jadi apa pun boleh,” tambahnya ramah. 

 

 

 

Terpopuler