Armand Janjikan Formasi Lengkap GIGI Saat Konser Ngabuburit

Rep: c93/ Red: Damanhuri Zuhri

Rabu 10 Jun 2015 19:50 WIB

Grup Band Gigi saat tampil membawakan sebuah lagu saat peluncuran album religi Foto: Republika/Wihdan Hidayat Grup Band Gigi saat tampil membawakan sebuah lagu saat peluncuran album religi "Mohon Ampun" di Jakarta, Rabu (10/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Vokalis Group Musik GIGI, Armand Maulana menjanjikan Gitaris Group Musik GIGI, Dewa Budjana bisa tampil saat Konser Ngabuburit.

Itu setelah Dewa Budjana tak terlibat dalam projek album religi dengan judul Mohon Ampun yang membuat Dewa Budjana diisukan akan keluar dari GIGI dan fokus pada album solo.

 “Ngabuburit dimulai 23 Juni dan itu berempat bersama Dewa Budjana. Itu menunjukkan kita nggak ada masalah dan jadwal Budjana pun tepat untuk bersama kita. Kemarin aja di Korea kita maen lengkap kok berempat,” kata Armand di Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (10/6).

 Armand juga tidak terlalu memedulikan rumor yang mengabarkan Dewa Budjana akan keluar dari GIGI. Itu karena menurutnya sejak dulu GIGI tidak pernah membuat sensasi. “Kalau rumornya seperti itu tak masalah. Dari dulu juga GIGI nggak pernah bikin sensasi kok,” jelas Armand.

Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1436 Hijriyah, GIGI meluncurkan album religi Mohon Ampun di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (10/6).

Album ini menceritakan hubungan antara manusia dengan sang pencipta yang dibalut dengan musik yang jujur. Tak hanya itu, GIGI juga memberikan sentuhan emosional yang luar biasa dalam albun tersebut.

Melirik track list album Mohon Ampun, terpampang 10 lagu dengan Arrangement yang baru. Kesepuluh lagu tersebut adalah Mohon Ampun, Amnesia, Kusadari (Akhirnya), Pintu Sorga, Keagungan Tuhan, Ketika Tangan dan Kaki Berkata, Perdamaian, Kota Santri, Damai Bersamamu serta Ada Anak Bertanya pada Bapaknya.

Meski begitu, ada sesuatu yang kurang dalam album GIGI kali ini. Yakni tidak disertakannya Gitaris Dewa Budjana. Sehingga, dalam album tersebut, hanya menampilkan Armand maulana pada Vokal, Gusti Hendy pada Drum, Thomas Ramdan pada Bass dan dibantu oleh Additional pada Gitar.

Grup Band Gigi saat tampil membawakan sebuah lagu saat peluncuran album religi "Mohon Ampun" di Jakarta, Rabu (10/6). Dalam peluncuran album religi terbaru dengan judul "Mohon Ampun" ini bekerja sama dengan Music Factory Indonesia serta KFC. Selain itu, dalam kesempatan ini juga diluncurkan album kompilasi "Cahaya Bintang Ramadhan" yang berisi lau kompilasi dari beberapa penyanyi solo dan grup Indonesia. Republika/Wihdan

 

Terpopuler