Jalur Selatan-Selatan Jateng Ramai Lancar

Red: Julkifli Marbun

Sabtu 02 Aug 2014 19:13 WIB

Pemudik Pemudik

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOREJO -- Arus mudik kendaraan di jalur Selatan-Selatan Jawa Tengah antara Purworejo-Kebumen ramai lancar pada H+5 Lebaran 2014, Sabtu.

Arus lalu lintas di jalur tersebut didominasi kendaraan roda empat baik kendaraan pribadi maupun angkutan umum khususnya bus malam tujuan Jakarta.

Sejumlah kendaraan itu memilih jalur tersebut untuk menghindari kemacetan di beberapa titik di jalur selatan Purworejo-Kebumen.

Kendaraan terpantau ramai di jalur selatan-selatan sejak perbatasan Daerah Istimewa Yogyakarta dengan Jawa Tengah yang menghubungkan Kabupaten Kulonprogo dengan Purworejo.

Kondisi jalur selatan-selatan relatif bagus karena sejumlah lubang jalan telah dilakukan penambalan sebelum Lebaran 2014.

Namun, para pengguna jalan di jalur tersebut harus ekstra hati-hati karena kurang lampu penerangan jalannya.

Meskipun di jalur tersebut relatif lancar, menjelang melewati Lapangan Manunggal Diponegoro Kecamatan Ambal Kebumen sedikit terjadi antrean kendaraan karena di lapangan tersebut sedang berlangsung keramaian pasar malam.

Di lokasi tersebut, sejumlah polisi terlihat mengatur dan menyeberangkan masyarakat yang akan masuk lokasi pasar malam.

Sementara itu, di jalur selatan Jateng, Purworejo-Kebumen arus kendaraan terpantau padat merayap, antrean kendaraan antara lain terjadi di Kutoarjo, Prembun, dan Kutowinanngun.

Terpopuler