Hulu Sungai Citarum Ramai Dikunjungi Wisatawan

Red: Muhammad Hafil

Jumat 01 Aug 2014 11:10 WIB

Situ Cisanti, Jawa Barat Foto: Adhi Wicaksono/REPUBLIKA Situ Cisanti, Jawa Barat

REPUBLIKA.CO.ID,  BANDUNG -- Situ Cisanti Kertasari di Kabupaten Bandung, yang merupakan hulu Sungai Citarum, ramai dikunjungi wisatawan lokal yang mengisi libur Lebaran.

"Sejak Hari Raya Idul Fitri 1435 H, Senin, pengunjung ke Situ Cisanti cukup ramai, meski tidak sampai penuh," kata Wawan, salah seorang petugas objek wisata alam Situ Cisanti, Jumat.

Obyek wisata yang terdiri dari kawasan Situ atau danau, bumi perkemahan dan hutan konservasi itu menjanjikan keheningan dan suasana dingin khas pegunungan di Bandung Selatan.

Sebagian besar wisatawan berasal dari kawasan Bandung Selatan, namun tidak sedikit yang berasal dari kalangan pecinta alam dari Kota Bandung yang sengaja berkemah di kawasan itu. Mereka datang dengan menggunakan sepeda motor serta kendaraan roda empat.

Pengunjung juga bisa menikmati suasana Situ Cisanti dengan naik rakit yang sengaja disewakan di sana. Namun ada juga yang memancing, meski sulit mendapatkan ikan.

Selain itu, bagi sejumlah wisatawan, juga ada berkesempatan untuk mandi di salah satu mata air di sudut Situ Cisanti. Kawasan pemandian itu diberi pagar khusus dan dijaga oleh juru kunci.

"Ada juga yang sengaja mandi di mata air itu," katanya.

Salah seorang wisatawan lokal, Iwan menyatakan obyek wisata Situ Cisanti murah meriah, namun bisa mendapatkan suasana yang sejuk dan alami. Kawasan itu menjadi objek wisata favorit warga di Bandung Selatan.

"Wisata Cisanti bisa satu paket dengan pemandian air panas Cibolang, jalannya sudah relatif bagus," Iwan menambahkan.

Terpopuler