Berwisata ke Lima Candi Ini Gratis!

Rep: Nur Aini/ Red: Esthi Maharani

Selasa 29 Jul 2014 17:10 WIB

Candi Borobudur Foto: Antara/Anis Efizudin Candi Borobudur

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN --  Berkunjung ke cagar budaya berupa candi bisa menjadi alternatif mengisi libur Lebaran. Apalagi, berwisata ke sejumlah candi di Kabupaten Sleman, Yogyakarta, wisatawan tidak perlu membayar tarif tiket alias gratis.

Ada lima candi di Kabupaten Sleman yang bisa dikunjungi secara gratis. Kelima candi tersebut yakni Candi Sambisari, Candi Ijo, Candi Gebang, Candi Banyu Nibo, dan Candi Kalasan.  Menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sleman, Ayu Laksmidewi, tiket masuk ke candi tersebut digratiskan untuk sementara. "Baru ada penataan, Balai Besar Cagar Budaya menarik petugasnya. Sementara memang kosong petugas yang jaga," ujarnya, Selasa (29/7).

Meski gratis, Ayu mengakui akses jalan ke sejumlah candi seperti ke Candi Ijo masih belum layak untuk mendukung pariwisata. Jalan akses tersebut merupakan jalan provinsi yang perlu diperbaiki Pemerintah Provinsi DIY. "Kami usulkan kepada provinsi untuk memperbaiki akses menuju ke sana. Jalan di situ rusak karena sering digunakan truk pengangkut batu putih," ungkap Ayu.

Untuk mengoptimalkan kunjungan wisatawan ke candi, Ayu mengungkapkan pihaknya akan melengkapi sarana. "Kami nanti melengkapi lampu di Candisari," ujarnya.

Sementara itu, pengunjung ke Candi Prambanan dan Candi Ratuboko masih perlu membayar tarif tiket. Namun, Ayu memastikan harga tiket tidak naik meski musim liburan. "Tarif retribusi sudah diatur peraturan daerah jadi tidak bisa sembarang dinaikkan," ujarnya.

Bagi pengunjung Candi Prambanan, pertunjukan Sendratari Ramayana disiapkan di Panggung Terbuka. Pertunjukan Sendratari Ramayana dengan cerita utuh bisa dilihat pada 30 Juli mendatang. Sementara untuk sendratari yang ditampilkan per episode bisa dilihat pada 1,2,5,6, dan 7 Agustus 2014. Episode sendratari dilanjutkan pada 8 dan 11 Agustus 2014. N Nur Aini Powered by Telkomsel BlackBerry®

Terpopuler