Di Pelabuhan Merak, 62 Ribu Orang Mudik Saat Lebaran

Rep: C60/ Red: Didi Purwadi

Selasa 29 Jul 2014 14:10 WIB

 Sejumlah penumpang berjalan menuju kapal roro untuk menyebrang ke Pulau Sumatera melalui Pelabuhan Merak, Banten, Ahad (27/7). (Republika/Prayogi) Sejumlah penumpang berjalan menuju kapal roro untuk menyebrang ke Pulau Sumatera melalui Pelabuhan Merak, Banten, Ahad (27/7). (Republika/Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, MERAK -- Pelabuhan Merak masih disibukkan oleh pemudik ke Pulau Sumatera saat hari Lebaran pada Senin (28/7). Walaupun telah memasuki hari lebaran, dalam sehari PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan Cabang Merak menyeberangkan 62.084 jiwa.

Pemudik yang menuju ke Pulau Sumatera umumnya didominasi oleh kendaraan roda empat. Jumlah kendaraan roda empat yang menyeberang berjumlah sebanyak 7.912 unit.

Kendaraan roda dua yang menyeberang sebanyak 4.849, bus berjumlah 132, sementara truk berjumlah 92 unit. Secara umum total kendaraan yang menyeberang sebanyak 12.985 unit.

Pemudik di Pelabuhan Merak mulai berdatangan sejak pagi. Gelombang pemudik dalam jumlah cukup besar datang setelah shalat Idul Fitri.

Dalam pantauan Republika Online, tampak pelabuhan disesaki oleh kendaraan roda dua dan roda empat di Dermaga I, II dan III Pelabuhan Merak.

Secara umum penyeberang di hari lebaran kali ini meningkat 15 persen dari tahun sebelumnya yang hanya mencapai 54.138 jiwa.

Terpopuler