Pemudik Masih Padati Terminal Kalideres

Red: Nidia Zuraya

Senin 28 Jul 2014 17:22 WIB

Terminal Kalideres Terminal Kalideres

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memasuki Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1435 Hijriah, warga yang hendak mudik masih memadati Terminal Kalideres, Jakarta Barat, untuk membeli tiket, Senin (28/7). Dari hasil pantauan Antara, loket-loket yang menjual tiket bus tujuan Jawa lebih banyak dipadati oleh pemudik dibandingkan loket-loket tujuan Sumatra.

Hal tersebut di akui oleh Herman, salah seorang karyawan dari perusahaan otobus (PO) Sinar Jaya yang sedang menjaga tiket untuk rute Jakarta-Sumatra. Meskipun demikian, kata dia, dibandingkan H-7 sampai H-2 bus yang diberangkatkan bisa mencapai 10 bus, namun di hari H Lebaran mengalami penurunan. "Hal ini karena kapal penyebrangan lebih banyak dipenuhi oleh kendaraan roda dua, hari ini satu bus saja belum berangkat dari pagi," katanya.

Ia mengaku, walaupun masih ada yang membeli tiket bus tujuan Sumatra, tetapi sampai saat ini peningkatannya lebih terlihat di hari-hari sebelumnya. Dibandingkan dengan Heri, Herman karyawan dari PO Malino Putra, mengatakan, para pemudik yang mencari tiket mudik tujuan Jawa masih terbilang cukup banyak walaupun dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya mengalami penurunan. "Hari ini ada 20 orang yang menelpon saya menanyakan tiket tujuan Solo dan sudah 3 bus yang kami berangkatkan," kata Herman.

Ia menambahkan, di H-7 sampai H-2, PO. Malino Putra memberangkatkan 10-12 bus per hari. Menurut dia, masyarakat yang baru akan melakukan mudik hari ini mungkin dikarenakan masih ingin merayakan Lebaran di Jakarta.

Hal tersebut diakui oleh Santoso, calon pemudik yang akan ke Yogyakarta. "Kami sekeluarga masih ingin silahturahmi dengan tetangga jadi baru bisa mudik sekarang dan juga untuk menghindari macet," kata Santoso ditemani istri dan tiga anaknya. Mengenai harga tiket, Santoso mengaku harganya tidak mengalami kenaikan dibandingkan dengan H-7 sampai H-2.