REPUBLIKA.CO.ID, KUPANG -- Pelaksanaan Shalat Ied 1435 Hijriah di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, akan berlangsung di delapan titik lokasi mulai pukul 06.15 WITA pada Senin (28/7) ini.
Sekretaris Panitia Hari Besar Islam Kupang, H Hudayanur, di Kupang, Sabtu, mengatakan kedelapan titik lokasi berlangsungnya shalat Ied tersebut adalah Lapangan Polda NTT, halaman Makorem 161/Wirasakti Kupang, Lapangan Lanud El Tari Kupang, dan Lapangan Lantamal Kupang.
Selain itu, Lapangan Satbrimobda NTT di Kupang, Lapangan TNI-AD Kuanino, Lapangan Masjid Nurul Hikmah Tenau dan Anjungan Fatululi Kupang.
Ia menjelaskan setiap titik lokasi juga telah dipersiapkan pengasuh atau pelaksana seperti Imam, wakil Imam, Khatib, wakil Khatib, Bilal, wakil Bilal dan penanggung jawab lapangan.
Pengasuh shalat Ied yang bertugas di lapangan Polda NTT dan beberapa lokasi lainnya di Kota Kupang antara lain Agusman Thalib, Muhammad Abdulrahman, Ahmad Rafuiudin, H Harun, Sidik Suluwetang, dan petugas dari Polda NTT yang ditunjuk.
Hudayanur yang juga wakil Khatib pada pelaksanaan Shalat Ied di lapangan Polda NTT ini juga mengatakan pada Minggu (27/7) malam, akan digelar takbiran bersama keliling kota.
Takbiran bersama ini diprakarsai oleh Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kota Kupang dengan melibatkan ratusan warga, remaja masjid dan santri dari sejumlah pondok pesantren.
Ia mengatakan Shalat Ied yang digelar akbar itu dimulai tidak bersamaan, namun ia mengimbau seluruh umat muslim untuk saling menghargai satu sama lain dalam menyikapi terjadinya perbedaan.
"Kita mengimbau agar seluruh umat tidak mempertajam perbedaan yang terjadi. Jangan saling klaim bahwa pihak yang satu benar dan yang lain salah. Sebagai umat muslim harus saling menghargai," katanya.