Penjual Bunga Sedap Malam Bermunculan Menjelang Lebaran

Red: Julkifli Marbun

Ahad 27 Jul 2014 19:16 WIB

Penjual bunga (ilustrasi) Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang Penjual bunga (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Penjual bunga mulai bermunculan di sejumlah titik keramaian perayaan malam takbiran Idul Fitri 1435 H/2014 di Kota Bekasi, Jawa Barat, pada H-1 atau Minggu (27/7) malam.

Pantauan Antara melaporkan, salah satu pusat keramaian malam takbiran di Kota Bekasi yakni simpang Pasar Proyek di Jalan Ir H Djuanda, Bekasi Timur.

"Paling banyak yang beli itu jenis bunga sedap malam dan mawar karena bentungnya yang indah dan wangi," kata Ismet (40) pedagang bunga di Pasar Proyek.

Menurut dia, pembeli jenis bunga tersebut melonjak hingga dua kali lipat sejak pagi hingga menjelang malam hari.

"Biasanya kalau mau Lebaran ramai yang beli untuk penghias ruang tamu atau pengharum ruangan saat Lebaran," katanya.

Harga bunga tersebut dijual dengan harga Rp15.000 per dua tangkai. Ada pula yang dijual secara paket berikut hiasan dengan harga Rp50.000 hingga Rp150.000.

Sejumlah pedagang bunga juga mengaku meraup keuntungan yang cukup besar pada momen menjelang Lebaran kali ini.

"Keuntungannya bervariasi, kadang Rp750.000 hingga Rp2 juta per hari," kata Wulandari (30) penjual bunga di Jalan KH Noer Alie Kalimalang.

Ia mengaku hanya menjual bunga jenis sedap malam itu setahun sekali saat menjelang Lebaran.

"Biasanya saya hanya berjualan di sekitar Tempat Pemakaman Umum (TPU), khusus malam takbiran saya jualan dulu di luar, pas Lebaran jualan lagi di TPU," katanya.

Ia mengaku memperoleh pasokan bunga dari kawasan Lembang, Kabupaten Bendung Barat.

"Sampai sore tadi sudah 40 tangkai yang terjual," katanya.

Salah satu konsumen Vita (29) warga Jatiasih, mengaku membeli bunga sedap malam sebagai sebuah tradisi rutin keluarga menjelang Lebaran.

"Rumah sudah rapi, tapi belum lengkap kalau tidak dihiasi bunga saat Lebaran," ujar ibu dua anak itu.

Terpopuler