Setiap Hari, Penumpang di Bandara Halim Perdanakusuma Terus Melonjak

Rep: c81/ Red: Maman Sudiaman

Sabtu 26 Jul 2014 23:15 WIB

Penumpang-penumpang menunggu jadwal keberangkatan pesawat di ruang tunggu Terminal Keberangkatan Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Foto: Republika/Aditya Perdana Putra Penumpang-penumpang menunggu jadwal keberangkatan pesawat di ruang tunggu Terminal Keberangkatan Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA –- Hingga H-2 Lebaran, Bandara Halim Perdanakusuma mengalami lonjakan penumpang sebesar 20% setiap harinya. Ini dilihat dari kapasitas kursi pesawat pada arus mudik yang selalu penuh, Sabtu (26/7).

General Manager AP II Halim Perdanakusumah, Iwan Khrishadianto mengatakan selama arus mudik tahun ini, jumlah penumpang pesawat khususnya pesawat komersil selalu meningkat sejak H-7 Lebaran. Sejak H-7 hingga H-3, lanjut Iwan, selalu ada peningkatan penumpang, pada hari biasa dari 180 kursi yang disediakan hanya terisi 150 hingga 160 penumpang setap penerbangan.

"Biasanya kan pada hari biasa load factor  (keterisian kursi pesawat)  hanya 70% hingga 80% saja yang terisi, sekarang, semakin kesini rata-rata sudah 100%,” Kata Iwan di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Meski demikian, Iwan mengaku tak ada yang berbeda dengan Bandara HalimPerdanakusuma pada hari-hari normal biasanya. “Karena tidak ada ekstra flight, yang beda ya cuma ada posko dan penumpangnya penuh, itu saja,” ungkapnya.

Bandara Halim sendiri baru kali ini menangani mudik Lebaran, sejak pertama kali beroperasi menjadi bandara komersil pada 10 Januari 2014 lalu.