REPUBLIKA.CO.ID, BANJARMASIN – Kepala UPDT Terminal Induk Banjarmasin M Yusuf memperkirakan puncak arus mudik melalui terminal angkutan jalan raya terjadi pada Sabtu (26/7) atau H-2 Idul Fitri 1435 Hijriah.
Libur kerja bagi pegawai negeri sipil (PNS) mulai 26 Juli 2014 dan berlangsung selama sembilan hari, yang terdiri dari libur Idul Fitri 1435 H, cuti bersama dan libur hari-hari biasa.
Begitu pula, perkuliahan sudah istirahat sejak 25 Juli lalu, sehingga ada kesempatan bagi mahasiswa asal luar daerah/kota Banjarmasin pulang kampung untuk berlebaran bersama keluarga.
"Pada H-3 saja arus pemudik lewat Terminal Induk Banjarmasin lebih dari 1.000 orang untuk tujuan ke berbagai jurusan, baik antarkota dalam provinsi (AKDP) maupun antarkota antarprovinsi (AKAP),” kata Yusuf, Sabtu (26/7).
Oleh karena itu, ia memperkirakan, pada H-2 sekitar 2.500 pemudik datang ke Terminal Induk Banjarmasin untuk ke kampung halaman buat berlebaran bersama keluarga mereka.
Ia menambahkan, pada H-3 pemberangkatan bis AKAP untuk jurusan Banjarmasin ke wilayah Kalimantan Timur (Kaltim) dan Banjarmasin ke wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) sudah mencapai 58 unit per hari.