REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Bagi para pemudik yang hendak menggunakan Tol Cipularang dan Jagorawi untuk mengakses rute selatan sebaiknya menyimpan nomor penting berikut ini. Selain nomor penting kepolisian, jasa derek kendaraannya juga ada baiknya untuk dikantongi demi berjaga-jaga dari kemungkinan terburuk.
Berikut nomor telepon derek resmi dari Jasa Marga yang Republika dapatkan di kantor Jasa Marga Cipularang belum lama ini ;
Ruas Tol Jakarta-Cikampek (021) 8226666
Ruas Tol Jagorawi (021) 9177777
Ruas Tol Purbaleunyi (022) 2021666
Bila ketiga nomor tersebut sibuk, cobalah untuk langsung menghubungi nomor pusat Jasa Marga khusus layanan derek di (021) 0880123. Selain Jasa Marga, investor Jalan tol juga memberlakukan bantuan derek, seperti :
PT Citra Marga Nushala Persada (021) 6518350
PT Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (021) 9201111
Adapun, menurut kepolisian, guna menghindari perbuatan kriminalitas di jalan tol yang berhubungan dengan derek, pemudik dapat segera menekan nomor telepon 110 atau 1717.
“Hubungi nomor tersebut bila ada derek liar menghampiri. Untuk memastikan itu derek liar atau bukan, bisa langsung hubungi PT Jasa Marga,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya kepada Republika Jumat (25/7).