Muhammadiyah Siantar Siapkan Lima Titik Pelaksanaan Shalat Ied

Red: Hazliansyah

Jumat 25 Jul 2014 14:31 WIB

Kaum Muslim hendak menghadiri Shalat Ied Foto: Yogi Ardhi/Republika Kaum Muslim hendak menghadiri Shalat Ied

REPUBLIKA.CO.ID, PEMATANGSIANTAR, SUMUT -- Pengurus Daerah Muhammadiyah Kota Pematangsiantar menetapkan lima titik untuk pusat pelaksanaan Shalat Ied 1435 Hijriah di daerah itu.

"Kami anjurkan kepada seluruh anggota dan umat Islam yang hendak shalat agar membawa sajadah atau tikar," ujar Ketua Majelis Infokom PD Muhammadiyah Pematangsiantar H Zulhanif AL, Jumat.

Zulhanif menyebutkan ke lima titik itu adalah di lapangan SMA Negeri 4, lapangan USI, lapangan Masjid Taqwa Rambung Merah, lapangan SD Inpres Jalan Lapangan Bola Bawah dan lapangan MTs Muhammadiyah Marubun Jaya.

Zulhanif juga menyampaikan, sesuai surat pemberitahuan Majelis Tabligh, Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah, menetapkan 1 Syawal 1435 H pada Senin, 28 Juli 2014.

"Dapat dipastikan Shalat Idul Fitri tahun 2014 ini dilaksanakan secara serentak," kata Zulhanif.

Dia menjelaskan, penetapan shalat ini berdasarkan hisab hakiki wujud hilal yang dipedomani Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Ijtimak jelang Syawal 1435 Hijriah papar Zulhanif, terjadi pada Ahad Pahing 27 Juli 2014 di mana tinggi bulan pada saat terbenam matahari di Yogyakarta hilal sudah wujud.

"Dan di seluruh wilayah Indonesia, pada saat terbenam matahari, bulan berada di ufuk. Jadi dapat dipastikan pelaksanaan Shalat Idul Fitri serentak," kata Zulhanif. 

Terpopuler