Mau Mudik Lancar? Ini Dia Kiatnya

Rep: C60/ Red: M Akbar

Jumat 25 Jul 2014 13:59 WIB

Ribuan kendaraan pemudik antre saat akan masuk ke kapal roro untuk menyebrang ke Pulau Sumatera, di Pelabuhan Merak, Banten, Jumat (25/7). (Republika/Prayogi) Foto: Republika/Prayogi Ribuan kendaraan pemudik antre saat akan masuk ke kapal roro untuk menyebrang ke Pulau Sumatera, di Pelabuhan Merak, Banten, Jumat (25/7). (Republika/Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, MERAK -- Mudik di malam hari masih menjadi tren bagi kalangan pemudik terutama mereka yang hendak menyeberang ke Pulau Sumatera via Pelabuhan Merak. Berbeda dengan malam hari yang, mudik di siang hari jalanan relatif sepi.

Saat ROL memantau perjalanan mudik dari pintu tol Kuningan hingga Merak, perjalanan relatif lancar. Di pintu tol kuningan tidak terlihat penumpukan kendaraan.  Demikian juga saat berada di dalam Tol, kendaraan yang melintas tidak terlalu banyak, sehingga jarak tempuh Jakarta - Merak bisa ditempuh hanya dengan tiga jam.

Salah seorang pemudik jurusan Bandar Lampung, Hamid, mengatakan sengaja memilih untuk mudik di siang hari untuk menghindari kepadatan kendaran di malam hari.  ''Biasanya kalau malam lebih padat, terutama di Pelabuhan Merak'' ujar Hamid saat ditemui di rest area kilometer 68 tol Jakarta-Merak, Jumat (25/7).

Pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi ini mudik beserta istri dan dua anaknya menggunakan mobil pribadi. Dia mengatakan, sejak berangkat dari Jakarta Timur, kondisi perjalanan lancar tanpa kendala.

Hamid mengaku telah beberapa tahun mudik ke Lampung dengan menggunakan kendaraan pribadi. Dia sengaja memilih menggunakan kendaraan pribadi karena alasan ekonomi.  ''Lebih efisien, karena bisa bawa banyak barang. Dan mobil nggak ditinggal di Jakarta,'' ujar dia.

Hamid merupakan salah seorang dari puluhan pemudik yang sedang istirahat di musalla, di rest area Km 68 Tol Jakarta-Merak. Di samping kendaraan milik Hamid, terdapat  puluhan kendaraan pribadi lainnya yang sedang berhenti juga. Dari nomor polisinya, beberapa kendaraan merupakan kendaraan dari luar Jakarta.

Selain itu, beberapa bus dan truk sedang parkir di tempat parkir masing-masing. Selain kendaraan yang sedang parkir dan pemudik yang beristirahat terdapat beberapa pula beberapa sales produk di dalam tenda di sekitar area parkir.  Sesekali sales minuman, pulsa dan produk lainnya mendatangi pemudik untuk menawarkan produk mereka.

Ikuti juga informasi terbaru dari pantauan jalur mudik secara LIVE dengan klik di sini

Terpopuler