Penumpang di Bandara Palu Melonjak

Red: Hazliansyah

Jumat 25 Jul 2014 13:23 WIB

Angkutan mudik pesawat udara (ilustrasi) Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto Angkutan mudik pesawat udara (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PALU -- Jumlah penumpang pesawat terbang di Bandara SIS Aljufri Palu melonjak hinga sekitar 15 persen pada dua hari menjelang Idul Fitri 2014.

Kepala Bandara Mutiara SIS Aljufri Palu, Benyamin A Apituley di Palu, Jumat, mengatakan lonjakan penumpang itu terjadi karena libur Lebaran yang dimulai sejak Jumat.

Lonjakan penumpang sendri mulai terjadi sejak dua hari kemarin dan saat ini diperkirakan sebagai puncak arus mudik melalui jalur udara.

Kendati demikian, pada satu hari menjelang Lebaran juga diperkirakan masih padat penumpang pesawat yang kemungkinan baru tiba dari luar daerah.

Dia mengatakan pada hari-hari biasa jumlah penumpang pesawat terbang yang ada di bandara terbesar di Sulawesi Tengah itu sekitar 1.000 orang per hari.

Namun pada saat mencapai puncaknya, jumlah penumpang bisa mencapai 1.500 orang per hari.

Dia mengaku sudah mengantisipasi lonjakan penumpang pesawat tersebut dan melakukan koordinasi dengan maskapai penerbangan yang ada.

Hingga saat ini tidak ada penambahan jadwal penerbangan di Bandara Mutiara SIS Aljufri Palu mengingat seluruh penumpang masih bisa diangkut oleh pesawat yang ada.

Benyamin mengatakan, untuk meningkatkan kenyamanan penumpang, pihak bandara juga mempertebal keamanan dengan menambah sejumlah petugas di beberapa titik. Di beberapa titik juga terdapat pos keamanan dan pos kesehatan yang melayani penumpang.

Penumpang pesawat dari Bandara Mutiara SIS Aljufri Palu pada umumnya menuju ke Makassar, Surabaya, Jakarta, Balikpapan dan sejumlah daerah lainnya di Tanah Air.

Terpopuler