Pantura Macet? Gunakan Saja Jalur Tengah

Rep: Debbie Sutrisno/ Red: M Akbar

Kamis 24 Jul 2014 15:22 WIB

Kendaraan menunggu keluar dari pintu tol Pejagan, Jawa Tengah, Kamis (24/7). Foto: Republika/ Wihdan Kendaraan menunggu keluar dari pintu tol Pejagan, Jawa Tengah, Kamis (24/7).

REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG -- Ribuan kendaraan  roda empat hingga bus bermuatan pemudik selalu memenuhi kawasan Cikopo sebagai gerbang awal untuk melintas ke jalur pantai utara (pantura). Namun semakin mendekati hari raya Idul Fitri, kemacetan di pantura selalu menjalar hingga kawasan Cikopo. Bahkan mengekor hingga beberapa kilometer sebelum pintul keluar tol Cikampek.

Untuk mengantisipasi ini, pemudik saat ini bisa memanfaatkan jalur tengah. Jalur ini merupakan salah satu alternatif pemudik untuk melintasi provinsi Jawa Barat.

Dirlantas Polda Jawa Barat, Djoko Rudi menuturkan pengalihan jalur ini dilihat jika kepadatan di pantura telah mencapai pintu keluar gerbang tol Cikopo.

 "Kalo sudah macet samapi gerbang tol, kendaraan yang paling belakang akan kita geser ke jalur tengah melewati Sadang," ungkap Djoko, Kamis (24/7). "Ini kita ambil agar antrian tidak menjalar terlalu jauh hingga jalur pintu keluar tol," lanjut dia.

Jalur tengah dimulai saat memasuki kawasan Sadang, Purwakarta. Untuk mencapai daerah ini, pemudik bisa masuk ke tol purbaleunyi dan keluar di tol Sadang. Atau setelah keluar dari tol Cikampek, pemudik bisa berbelok ke kanan untuk masuk Sadang.

Dari Sadang, kendaraan akan melewati kawasan Kalijati sepanjang 38 Km hingga samapi di perempatan kota Subang. Dari perempatan ini jika kendaraan berbelok ke kiri maka akan tembus ke kawasan Pamanukan, yang merupakan daerah pantura kota Subang.

Mulai perempatan Subang, jika kendaraan ingin menuju Cirebon, bisa menggunakan jalur Buah Dua. Jalan sepanjang 63 km ini akan berujung di Cijelag.

Dari pertigaan Cijelag, kita kita berbelok ke kanan bisa bermuara ke daerah Sumedang. Sedangkan jika berbelok ke kiri pemudik bisa sampai ke perempatan Kadipaten.

Di Perempatan Kadipaten jika terus lurus, pemudik bisa berkendara ke kawasan Palimanan dan terus sampai kota Cirebon untuk seterusnya mengarah ke Pantura.

Sedangkan jika dari perempatan Kadipaten pemudik mengarahkan ke kiri, maka akan bermuara di Majalengka. Dari kota Majalengka, pemudik bisa mengarah ke Sumber-Md Rancan-Cilimus-Cidawu-Ciledug. Dari Ciledug pemudik bisa mengarah ke Brebes.

Ikuti pantuan jalur mudik secara live dengan klik di sini