REPUBLIKA.CO.ID, Nuansa Ramadhan 1435 H, begitu terasa saat memasuki Masjid An Nuur yang berada di Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Rabu (23/7). Di dalam masjid yang berlantai dua ini, terlihat sejumlah remaja yang tengah membaca ayat-ayat suci Alquran.
Mereka mem baca Alquran sambil menunggu datangnya waktu shalat. Masjid yang berada di tengah padatnya pemukiman kota ini memang menjadi sentra beribadah bagi warga sekitar. Terlebih, letak masjid berada di pusa kota dan mudah dijangkau oleh masyarakat.
Dari sejarahnya, masjid ini didirikan sejak 1968 yang lalu. Proses pemugaran dan renovasi masjid terakhir dilakukan pada 1997. Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid An Nuur, Isa Anshori, mengatakan, pada Ramadhan tahun ini pengurus masjid menggelar pesantren Ramadhan bagi warga sekitar.
“Pesantren ini diikuti mulai dari pelajar sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA),” ujar dia, yang juga Ketua Remaja Masjid An Nuur. Menurut Isa, pesantren Ramadhan ini digelar selama satu bulan penuh. Di mana kegiatannya dilakukan pada sore hari tepatnya setelah menunaikan Shalat Ashar hingga waktu berbuka puasa.
Materi yang diberikan, ujar Isa, terkait tahsin, hafalan Alquran, dan menonton film tentang sejarah keislaman. Puncaknya, pada setiap hari Ahad digelar ceramah umum. Kegiatan ini dinilai positif untuk mengisi kegiatan selama bulan puasa.
Selain pesantren Ramadhan, lanjut Isa, Masjdi An Nuur juga menggelar pesantren i’tikaf pada sepuluh hari menjelang puasa berakhir. Pada moment ini, para jamaah lebih memperbanyak ibadah di dalam masjid untuk mende kat kan diri kepada Allah SWT.