KAI Daop 2 Bandung Awasi Jalur Rawan Longsor

Rep: c69/ Red: Agung Sasongko

Rabu 23 Jul 2014 08:40 WIB

Stasiun Bandung Foto: Republika/Edi Yusuf Stasiun Bandung

REPUBLIKA.CO.ID,  BANDUNG -- PT. KAI DAOP 2 telah menyediakan 42 perjalanan KA reguler dan 8 KA tambahan lebaran. Dalam rangka itu pihaknya menyiapkan 29 lokomotif dan 134 kereta.

Sedang total tempat duduk yang tersedia sebanyak 12.280 kursi. Dari jumlah itu sebanyak 7.220 kursi diperuntukkan untuk KA reguler. Sisanya, 4.560 diperuntukkan untuk KA tambahan lebaran.

Zunerfin, Kepala Humas PT. KAI Daop 2 Bandung menjelaskan, tahun ini untuk angkutan lebaran terdapat peningkatan sejauh 10 per sen dari tahun sebelumnya. Tahun 2013 realisasi jumlah penumpang sebanyak 761.554, yang meningkat dari tahun sebelumnya sebesar 687.714. "Tahun ini prekiraan penumpang sebesar 789.815," jelasnya, Selasa (22/7).

Ia minilai animo masyarakat semakin tinggi berkat pelayanan PT. KAI yang terus meningkat. Kini penumpang lebih nyaman dengan adanya larangan bagi pengasong dan penumpang berdiri.

Khusus untuk angkutan tambahan lebaran, tiketnya kini sudah terjual habis. KA yang melayani perjalanan ke Kutoarji, Kediri, dan Surabaya itu beroprasi pada tanggal 21 Juli hingga 5 Agustus. "Mudah-mudahan tahun depan akan ada tambahan lagi agar bisa melayani semua permintaan," katanya.

Selain itu pada masa Lebaran tahun ini pihaknya telah meningkatkan kemanan pemudik. Zunerfin menjelaskan telah bekerja sama dengan TNi dan Polri. Pihak keamanan itu akan menugaskan dua brimop di setiap KA ditambah petugas dari KA sendiri. Sehingga diharapkan setiap gerbong akan terjaga.

Pada masa angkutan Lebaran tahun ini PT KAI juga menyediakan posko pemantauan angkutan lebaran sejak 18 Juli-7 Agustus 2014. Ditambah juga dengan posko pemantauan operasi dari tanggal 21 Juli-5 Agustus 2014. "Kami menempatkan petugas selama 24 jam untuk menjaga," kata dia.

Hal itu diperuntukkan terutama untuk wilayah yang berpotensi longsor dan banjir. Seperti areal perlintasan di atas jembatan, mislnya. Ia menyebut beberapa tempat yang akan dipantau, antara lain Ciganea, Lebak Jero, Ciawi, dan Jembatan Cirahayu. "Ini untuk meminimalisir resiko kecelakaan KA dan perlintasan terbanjiri," jelas dia.

Ia pun memastikan tidak akan ada satupun pegawai PT. KAI yang cuti pada masa angkutan lebaran beroprasi. Pelayanan lebaran harus dilakukan di semua lintasan yang ada dengan maksimal tanpa terkecuali.

Terpopuler