Perbaikan Jembatan Comal Difokuskan pada Jembatan B

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Agung Sasongko

Senin 21 Jul 2014 17:32 WIB

Fokus Pengerjaan Jembatan Darurat. Petugas bersama aparat TNI bersama mengrjakan pembangunan jembatan darurat pasca amblesnya Jembatan Comal, Pemalang, Jawa Tengah, Senin (21/7). (Republika/ Wihdan) Foto: Republika/ Wihdan Fokus Pengerjaan Jembatan Darurat. Petugas bersama aparat TNI bersama mengrjakan pembangunan jembatan darurat pasca amblesnya Jembatan Comal, Pemalang, Jawa Tengah, Senin (21/7). (Republika/ Wihdan)

REPUBLIKA.CO.ID,  PEMALANG -- Penanganan perbaikan jembatan kali Comal, di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah masih dikonsentrasikan pada penguatan oprit jembatan B atau jembatan untuk jalur dari Tegal menuju Pekalongan.

Pihak Bina Marga memasang sedikitnya tiga gorong- gorong di sisi barat oprit jembatan B. Tujuannya beban kendaraan yang berat tidak akan mendesak tanah yang dapat mendorong oprit jembatan ini.

Gorong- gorong ini juga dimaksudakan sebagai saluran air agar material pengangga jembatan ini tidak mudah terbawa air. Penanganan kerusakan ini untuk mengejar tenggat waktu agar jembatan kali Comal ini dapat difungsikan pada H-3 Lebaran nanti.

"Meski hanya diperuntukkan kendaraan golongan I, kami harap jembatan ini sudah dapat digunakan H-3 Lebaran nanti," ungkap Direktur Bina Pelaksanaan Wilayah II Direktorat Bina Marga, Adriananda di lokasi jembatan Comal Besar, Senin (21).

Selain pemasangan gorong- gorong pada jembatan B, pihaknya juga akan memperkuat struktur material tanah penyangga jembatan sisi barat ini. Guna memperkuat juga akan dipasang ground sill sebagai penahan agar material tanah penyangga jembatan tidak ikut larut karena debit air sungai Comal.

Ground sill ini bakal dipasang di arah hilir sungai (sisi utara jembatan B) dan struktur penyangga jembatan diperkuat dengan bronjong. "Tujuannya agar arus air sungai tidak membawa material penyangga jembatan yang akhirnya menggerus oprit jembatan," tambahnya.

Terpopuler