REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelaran Ramadhan Jazz Festival (RJF) kembali digelar di Masjid Cut Meutia. Gelaran kali keempat ini akan dilangsungkan pada 11-12 Juli 2014.
Artha Mohammad Soeharto, ketua umum Remaja Islam Mesjid Cut Meutia (RICMA), menyatakan kegiatan ini dimaksudkan untuk mengembalikan fungsi masjid sebagai pusat perekonomian dan ilmu pengetahuan.
''Salah satu caranya adalah dengan memotivasi remaja agar berbondong-bondong memakmurkan masjid,'' kata Artha dalam siaran pers yang diterima Republika di Jakarta, Selasa (8/7).
Artha menjelaskan kegiatan tahun ini merupakan penyelenggaraan kali keempat. Pada tiga tahun lalu, mulai dari 2011-2013, ia mengaku, apresiasi yang diberikan sangat positif. ''Itulah sebabnya kami kembali menggelarnya,'' ujarnya.
Agus Setiawan Basuni, penggagas sekaligus artistic director RJF, mengatakan akan ada sejumlah nama beken yang akan menjadi pengisi acara RJF tahun ini. Ia menyebut diantaranya Idang Rasjidi, Yance Manusama, Otti Jamalus, Tohpati, Raisa, Tulus, Gugun Blues Shelter, Lantun Orchestra, Clorophyl feat Teza Sumendra, Prass Audition Band, Tiwuk Rayie, Beben Jazz and Friends, Prass Audiensi, Japra, Allvoices dan Saud the Voice and ENP Music.
''Setiap band yang tampil dijadwalkan akan membawakan sebuah lagu bertema religi yang dibalut musik bernuansa Jazz sehingga diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi mereka yang menonton atau hadir dalam kegiatan Ramadhan Jazz Festival,'' katanya.