REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Maskapai Sriwijaya Air menjelang masa mudik dan balik Lebaran akan menambah penerbangan atau "extra flight" dari Makassar ke Surabaya. Penerbangan akan bertambah dari empat kali menjadi lima kali per hari, terhitung mulai 24 Juli hingga 4 Agustus.
"Kami juga akan melakukan 'up grade' kapasitas pesawat dari Boeing 737 seri 300 dengan kapasitas angkut 147 tempat duduk ke pesawat Boeing 737 seri 800 dengan kapasitas angkut penumpang 176 tempat duduk," ujar Kepala District Manager Sriwijaya Air Makassar Sri Budianto di Makassar, Kamis.
Sri Budianto mengatakan dengan "extra flight" tersebut, apabila biasanya dari keberangkatan Makassar melayani 24 hingga 25 penerbangan per hari berubah menjadi 27 penerbangan per hari.
"Trend penerbangan selama puasa ini memang rendah. Setelah pemilihan presiden 9 Juli akan naik kembali. Selain itu masih ada liburan anak sekolah," kata mantan District Manager Sriwijaya Air Surabaya tersebut.
Terkait dengan liburan anak-anak, ujar Sri Budianto, pihaknya juga menyediakan merchandise scholl holiday kalau persediaannya masih ada. "Selama bulan puasa kami juga menyediakan makanan sahur dan berbuka apabila waktunya bertepatan dengan masa penerbangan," katanya.
Menurut General Manager Sriwijaya Air Area Timur tersebut, pihaknya selama ini melayani penerbangan dari Makassar - Luwuk sebanyak dua kali penerbangan, Makassar - Ambon satu kali, Makassar - Gorontalo satu kali, Makassar - Manokwari dua kali, Makassar - Ternate dua kali.
Kemudian Makassar - Jakarta lima kali, Makassar - Surabaya empat kali, Makassar - Yogyakarta satu kali, Makassar - Semarang tiga kali, Makassar - Balikpapan dua kali, Makassar - Banjarmasin satu kali, Makassar - Jayapura tiga kali, Makassar - Sorong dua kali, Makassar - Timika satu kali dan Makassar - Biak satu kali.
"Untuk perkembangan penerbangan dari Makassar sendiri cukup bagus dan eksis berkat dukungan travel agent karena 80 persen penjualan dari travel agent. Makassar merupakan hub sehingga ada sekitar 800 hingga 900 penumpang transit setiap hari baik pagi, siang maupun malam," katanya.