Ruan Jalan di Kota Bekasi Lengang di Hari Pertama Puasa

Red: Bilal Ramadhan

Ahad 29 Jun 2014 14:26 WIB

Ruas Jalan Ahmad Yani di Bekasi Ruas Jalan Ahmad Yani di Bekasi

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI-- Mayoritas ruas jalan di Kota Bekasi, Jawa Barat, terpantau lengang pada hari pertama berlangsungnya ibadah puasa Ramadhan 1435 H/2014. Berdasarkan pantauan di Bekasi, Minggu, sejumlah ruas jalan yang biasanya padat lalu lintas kini nampak sepi dan hanya terlihat beberapa kendaraan roda empat dan roda dua yang melintas.

Kondisi itu terjadi di sejumlah ruas jalan utama seperti Jalan Ahmad Yani, Jalan KH Noer Alie, Jalan M Hasibuan, Jalan Ir H Djuanda, dan Jalan Jend Sudirman. Kondisi serupa juga nampak di sejumlah ruas jalan provinsi, seperti Jalan Pekayon-Pondokgede dan Jalan Raya Narogong.

"Kepadatan yang biasa terjadi di simpang Kemang Pratama, simpang Galaxy, dan simpang Pasar Rebo Jalan Pekayon Pondokgede terpantau lancar," ujar salah seorang Polantas Polsek Bekasi Selatan yang bertugas di simpang Kemang Pratama.

Menurut dia, biasanya sejumlah ruas jalan itu mengalami antrean panjang kendaraan pada saat hari biasa. Namun saat ini terlihat sangat lancar dan tidak terjadi penumpukan kendaraan. Sementara itu, pantauan situasi jalan tol Jakarta-Cikampek melalui layar petugas Sentral Komunikasi. Jasamarga di Rawapanjang, Bekasi Selatan, situasi terpantau lengang.

Sejumlah gerbang tol di wilayah Kota Bekasi juga terpantau lengang, seperti di Gerbang Tol (GT) Lingkar Luar Jakarta Komsen, GT Bekasi Barat, GT Bekasi Timur, dan GT Pondokgede. Adapun aktivitas masyarakat Kota Bekasi nampak terkonsentrasi di sejumlah pusat perbelanjaan mall kawasan Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan.

"Puasa kali ini memang bertepatan dengan hari libur serta tanggal gajian sejumlah pekerja, jadi konsentrasi warga masih berada di sejumlah mall," ujar petugas Dishub Kota Bekasi, Ridwan.

Menurut dia, masih banyak warga yang berburu makanan dan minuman untuk keperluan berbuka puasa di sejumlah supermarket. "Kondisi jalan memang lengang, tetapi kalau kita lihat parkiran mall, penuh," ujarnya.

Terpopuler