Tetap Aktif Saat Berpuasa

Red: Chairul Akhmad

Senin 23 Jun 2014 21:07 WIB

Puasa hendaknya dijadikan pelecut semangat dalam kerja maupun ibadah. Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang Puasa hendaknya dijadikan pelecut semangat dalam kerja maupun ibadah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Mengonsumsi makanan dan minuman yang salah dapat membuat Anda sakit, bahkan lemas saat berpuasa. Namun, asupan yang tepat saat sahur dan berbuka dapat menjadikan tubuh Anda tetap bugar dan sehat meskipun tengah menjalani ibadah puasa.

Sangat dianjurkan untuk menghindari bahan makanan yang banyak mengandung gas karena dapat merangsang pengeluaran asam lambung. Ini sangat dilarang bagi mereka yang mengalami sakit mag.

Makanan yang banyak mengandung gas, antara lain, makanan berlemak, sayuran seperti sawi dan kol, buah nangka, kedondong, dan pisang ambon serta minuman bersoda.

Selain makanan dan minuman yang banyak mengandung gas, makanan yang banyak mengandung lemak juga harus dihindari karena tubuh akan bekerja keras untuk mengolah lemak. Hasilnya, tubuh menjadi cepat kehilangan energi.

Dokter penyakit dalam dari Divisi Gastroenterologi RSCMFKUI, Dr H Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH MMB, pada sebuah simposium cara aman dan sehat saat menjalani ibadah puasa di FKUI-RSCM mengatakan, makanan berserat baik seperti buah dan sayur selain yang mengandung gas sangat dianjurkan karena mampu membuat tubuh menahan rasa lapar.

“Tubuh kita memerlukan waktu lebih lama untuk mencerna makanan yang banyak mengandung serat sehingga rasa lapar juga datang lebih lama.”

Selain itu, banyak-banyak minum air putih saat sahur dan berbuka sangat dianjurkan untuk mencegah terjadinya dehidrasi pada tubuh, terutama pada siang hari.

“Banyak minum air putih pada malam hari itu baik. Ini berguna untuk mencukupi kebutuhan cairan pada tubuh karena tubuh membutuhkan delapan gelas sehari,” kata Ari.

Terpopuler