Tim Dokter Ragunan Siap Tangani Hewan yang Stres

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Dewi Mardiani

Sabtu 10 Aug 2013 10:23 WIB

 Wisatawan membanjiri lokasi wisata Kebun Binatang Ragunan, Jakarta.  (Republika/Aditya Pradana Putra) Wisatawan membanjiri lokasi wisata Kebun Binatang Ragunan, Jakarta. (Republika/Aditya Pradana Putra)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tidak lepas dari keramaian pengunjung Kebun Binatang Ragunan yang diprediksi mencapai puncaknya hari ini, Tim Dokter hewan sudah bersiap memantau hewan-hewan tersebut.

Pasalnya, dengan adanya keramaian yang mendadak tersebut, potensi satwa yang mengalami stres sangat terbuka lebar. ''Kita sudah sediakan enam dokter untuk tangani hewan tersebut,'' kata Kepala Humas Ragunan, Wahyudi Bambang, Sabtu (9/8).

Wahyudi melanjutkan, dokter hewan di Ragunan sudah memiliki terapi sendiri jika terlihat ada hewan yang sakit. Namun, Wahyudi berkeyakinan hewan-hewan tersebut tidak akan stres dengan datangnya ratusan ribu pengunjung dadakan.

Karena, satwa-sawta tersebut sudah bisa beradaptasi dengan keramaian, termasuk keramaian yang sifatnya dadakan. Selain itu, pihaknya mengaku sudah menyeleksi hewan mana saja yang ditampilkan. ''Binantang sudah beradaptasi, dan sudah terseleksi,'' katanya.

Seperti diketahui, target 100 ribu pengunjung Ragunan diprediksi akan terlampaui, pasalnya Lebaran tahun kemarin, pengunjung yang datang mencapai 100 ribu orang. Namun, pihaknya tidak tidak ingin muluk-muluk untuk menghitung data pengunjung mulai hari pertama lebaran. ''Yang pasti hari ini kita tinggal tunggu rekor pecah,'' katanya.

Terpopuler