Menag Pimpin Sidang Praitsbat

Rep: Riana Dwi Resky/ Red: A.Syalaby Ichsan

Rabu 07 Aug 2013 14:37 WIB

Menteri Agama RI Suryadharma Ali memimpin sidang Isbat di Kantor Kementerian Agama RI, Jakarta, Senin (8/7).  (Republika/Rakhmawaty La'lang) Menteri Agama RI Suryadharma Ali memimpin sidang Isbat di Kantor Kementerian Agama RI, Jakarta, Senin (8/7). (Republika/Rakhmawaty La'lang)

REPUBLIKA.CO. JAKARTA -- Sarasehan untuk mencari titik temu penentuan awal Syawal 1434 Hijriah digelar di gedung Kementerian Agama, Jakarta, Rabu (7/8) siang ini. Acara dimulai pukul 14.00 WIB dan dibuka oleh Menteri Agama, Suryadharma Ali.

''Sidang itsbat menarik perhatian masyarakat dan para intelektual sehingga sidang praitsbat perlu diadakan'', ujarnya, Rabu (7/8).  Menurutnya, sidang ini digelar untuk menginformasikan awal syawal, mensinergikan penentuan awal syawal dari pengurus ormas Islam dan memberi keterangan yang lebih detil kepada masyarakat.

Sejumlah 200 orang undangan yang terdiri dari berbagai unsur, yaitu Tim Hisab Rukyat, Ahli Falak, Pakar Astronomi, Organisasi Kemasyarakatan Islam, BOSCHA, ITB, LAPAN, dan instansi terkait, hadir dalam sidang pra itsbat ini.

Suryadharma Ali berharap pra itsbat sarasehan dapat menjadi tradisi agar masyarakat mendapat pengetahuan tentang penentuan awal Syawal. 

Terpopuler