SBY Sapa Pemudik di Stasiun Senen

Rep: Esthi Maharani/ Red: Mansyur Faqih

Senin 05 Aug 2013 11:36 WIB

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (kedua kanan) didampingi Wapres Boediono (kanan) berbincang dengan penumpang di ruang khusus ibu dan anak pada sidak di atas Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Banda Aceh-593 di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, M Foto: Antara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (kedua kanan) didampingi Wapres Boediono (kanan) berbincang dengan penumpang di ruang khusus ibu dan anak pada sidak di atas Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Banda Aceh-593 di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, M

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kembali melakukan sidak. Kali ini, stasiun senen, Jakarta Pusat jadi bidikan. SBY datang sekitar pukul 10.30 WIB dan langsung menemui Direktur PT KAI, Ignatius Jonan. SBY pun mendapatkan sedikit keterangan terkait arus mudik tahun ini. 

Jonan mengatakan, sampai H-3 lebaran pukul 00.00 WIB sudah ada 312 ribu penumpang untuk jarak jauh dan menengah. Angka tersebut naik 26 persen dibandingkan tahun lalu. "Untuk di Stasiun Senen sampai kemarin sudah ada 19 ribu penumpang. Angka ini 80 persen meningkat," katanya, Senin (5/8).  

Setelah mendapatkan penjelasan, SBY pun bergeser dan mulai berkeliling Stasiun Senen. Ia menyapa para pemudik. Tak lama, ia pun masuk stasiun bahkan naik kereta Bengawan jurusan Pasar Senen- Solo Jebres. Ia menyalami beberapa penumpang, bertanya tentang tujuan dan memberikan pesan agar berhati-hati. 

SBY juga menyapa masinis kereta dan memintanya agar bertugas dengan baik-baik dan hati-hati. Pemudik yang ada di stasiun senen tampak antusias. Mereka berebut memotret dan bersalaman dengan SBY.

Terpopuler