Jasa Marga Imbau Pengendara Antisipasi Empat Kemacetan Mudik

Red: Nidia Zuraya

Jumat 02 Aug 2013 15:39 WIB

Persiapan jalur mudik/ilustrasi Foto: Antara Persiapan jalur mudik/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Sentral Komunikasi PT Jasa Marga Cabang Tol Jakarta-Cikampek mengimbau pengendara untuk mewaspadai sedikitnya empat titik potensi kemacetan selama arus mudik Lebaran 2013. "Potensi kemacetan ini perlu menjadi perhatian pengendara agar tidak terjebak. Aturlah waktu perjalanan sebijak mungkin," ujar Petugas Senkom Jasa Marga Kota Bekasi Chaerul Effendi di Bekasi, Jumat (2/8).

Menurutnya, potensi kemacetan pertama ada di KM 37 Deltamas, Cikarang, Kabupaten Bekasi, akibat adanya penyempitan dari empat lajur menjadi tiga lajur. "Penyempitan badan jalan ini berpotensi menimbulkan kemacetan saat jumlah kendaraan yang melintas bertambah banyak," ujarnya.

Menurut dia, potensi kemacetan juga ada di Simpang Mutiara tepatnya di Cikampek arah Pantura akibat jam kerja dan pulang kerja pegawai pabrik di wilayah setempat. "Biasanya, bubaran pabrik berlangsung pada pukul 16.00 WIB. Biasanya terjadi antrean panjang di pintu keluar tol Cikampek," ujarnya.

Menurut dia, pada jam tersebut sebisa mungkin dihindari. Pengendara dapat memanfaatkan jalur alternatif keluar tol Kaliurip. Dikatakan Chaerul, penumpukan kendaraan di simpang Jomin juga berpotensi menyumbang kemacetan panjang di sekitar gerbang tol Cikopo. "Hari ini sempat padat pada pukul 09.00 WIB di Cikopo sepanjang 1 kilometer ke belakang jalur arteri hingga jam 11.00 WIB," katanya.

Potensi kepadatan lalu lintas terakhir, kata dia, ada di KM 10 jalur pertemuan Cikunir. "KM10 merupakan pertemuan dari arah Jakarta, Cakung, dan Jatiasih," demikian Chaerul.

Terpopuler