7 Juta Motor Diprediksi Lintasi Bekasi

Red: Hazliansyah

Kamis 01 Aug 2013 17:21 WIB

Pemudik sepeda motor Foto: Antara Pemudik sepeda motor

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Satuan Lalu Lintas Polresta Bekasi Kota, Jawa Barat, memprediksi pada Lebaran 2013 jumlah pemudik berkendara motor yang melintasi wilayah hukum setempat sebanyak 7.000.000-an unit.

"Jumlah itu merupakan prediksi yang kami hitung dari peningkatan jumlah pemudik motor setiap tahun," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Bekasi Kota Kompol Arsal Sahban di Bekasi, Kamis.

Menurut dia, jumlah pemudik dengan berkendara sepeda motor pada tahun 2010 mencapai 3,5 juta unit. Jumlah tersebut, kata dia, meningkat pada tahun 2012 menjadi sekitar 5.000.000 unit.

"Diperkirakan pada tahun ini jumlahnya meningkat menjadi 6.000.000--7.000.000 unit sepanjang arus mudik Lebaran," katanya.

Kendati demikian, pihaknya tidak khawatir akan terjadi penumpukan kendaraan dalam jumlah berlebih pada satu titik selama arus mudik berlangsung.

"Sebab, kita ketahui bersama agenda cuti bersama pegawai negeri dan swasta cukup panjang mulai Jumat (2/8) besok sehingga diperkirakan arus kendaraan mudik akan terurai," katanya.

Dikatakan Arsal, puncak arus mudik pada tahun ini diperkirakan berlangsung pada hari Sabtu (3/8) dan Minggu (4/8).

"Sebab, waktunya bersamaan dengan akhir pekan dan dimulainya cuti bersama," katanya.

Terpopuler