Libur Lebaran, Disbudpar Sleman Renovasi Sarana Objek Wisata

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Hazliansyah

Selasa 30 Jul 2013 15:13 WIB

Kabupaten Sleman Foto: Antara Kabupaten Sleman

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sleman menargetkan 100 ribu kunjungan wisatawan di sejumlah lokasi wisata selama libur lebaran tahun ini.

"Diharapkan kunjungan wisatawan dapat melebihi target tahun 2013 yaitu 100 ribu wisatawan. Tahun lalu, jumlah wisatawan mencapai 117.749 wisatawan selama 9 hari libur lebaran," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Sleman, Ayu Laksmidewi.

Selama libur lebaran, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sleman akan melakukan pembenahan sarana prasarana obyek wisata untuk menarik kunjungan wisatawan ke Sleman. Seperti perbaikan sarana prasarana di objek wisata Kaliurang, Volcano Tour Cangkringan, Museum Gunung Merapi (MGM), Monjali dan Desa Wisata.

Ia juga mengatakan telah berkoordinasi dengan pemilik sarana akomodasi untuk menyediakan sarana dengan harga yang terjangkau. Ayu menambahkan, untuk memberikan keamanan wisatawan, pihaknya juga berkoordinasi dengan polisi pariwisata. 

"Polisi Pariwisata Sleman akan meningkatkan frekuensi patroli mobil keliling dan pos pam Kaliurang pada H-7 dan H+7," katanya.

Terpopuler