Christian Gonzales Batal Umrah di Bulan Ramadhan Ini

Red: Hazliansyah

Selasa 23 Jul 2013 12:45 WIB

Pesepakbola Indonesia Christian Gonzales mengajarkan teknik bermain bola (coaching clinic) kepada anak-anak panti asuhan As Surur saat hadir dalam acara berbuka bersama CSR SCTV di Panti Asuhan As Surur di Kebon Jeruk, Jakarta, Senin, (22/7). Foto: Antara/Teresia May Pesepakbola Indonesia Christian Gonzales mengajarkan teknik bermain bola (coaching clinic) kepada anak-anak panti asuhan As Surur saat hadir dalam acara berbuka bersama CSR SCTV di Panti Asuhan As Surur di Kebon Jeruk, Jakarta, Senin, (22/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bulan Ramadhan tahun ini Christian Gonzales berencana membawa seluruh keluarganya pergi umrah. Namun sayang niatan tersebut batal terwujud.

Eva Nurida Siregar, istri Christian Gonzales menyebut, sebenarnya dirinya telah mendaftar untuk pergi umrah bersama seluruh anggota keluarganya di salah satu travel penyelenggara Haji dan Umrah.

"Aku dan abang (Christian Gonzales) sudah ada keinginan Umrah, tapi terhambat karena ada pekerjaan kita yang sampai saat ini belum dibayar. Mungkin belum diizinin," cerita Eva saat mendampingi Christian Gonzales di acara buka puasa bersama program CSR SCTV di panti asuhan As-Shurur, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (22/7) kemarin.

Di kesempatan itu Christian juga berbagi mengenai rencananya jika sudah tidak lagi berkarier sebagai pemain sepak bola. Ia mengaku ingin mendirikan sekolah sepak bola.

 

"Insya allah, abang sekarang masih aktif (sepak bola), mudah-mudahan kita bisa berbagi bakat nanti," kata Eva.

Christian sendiri menampik dirinya akan pensiun dalam waktu dekat. Dengan kondisi fisik yang masih bugar, pria kelahiran Montevideo, Uruguay 30 Agustus 1976 ini berharap masih aktif beberapa tahun lagi

"Nanti saja, masih membara," ujar dia.

Terpopuler