Panjat Gedung Tinggi, Andi Si 'Spiderman' Teguh Puasa

Rep: Mg14/ Red: A.Syalaby Ichsan

Sabtu 20 Jul 2013 06:23 WIB

Andi sedang memasang ACP Foto: Republika/Mg14 Andi sedang memasang ACP

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Siang selepas Zuhur, pria itu masih menggelantung di dinding luar ruko berlantai empat. Teriknya matahari tak membuat nyalinya surut. Tanpa pengaman, Andi mengandalkan besi-besi di sisi dinding sebagai tempatnya berpijak.

Layaknya spiderman, Andi tampak terampil berpindah dari sisi satu ke sisi lain tembok. Dia tampak serius memasang alumunium composite panel (ACP) di langit-langit ruko di Graha Pejaten, Jakarta Selatan.

ACP adalah sebuah panel datar untuk melapisi gedung bertingkat layaknya genteng metal. Akan tetapi, panel ini dipasang sebagai pelapis dinding. Andi mengerjakan proyek ini sejak Rabu (19/7) lalu.

Meski pekerjaannya berat, Ramadhan ini, Andi masih teguh berpuasa.“Saya udah terbiasa dengan ini, jadi biasa aja. Malah kalau di rumah saja saya lemes” ungkap Andi saat ditemui RoL, Jum’at (19/7).

Ia menjelaskan, cuaca siang hari ini tidak terlalu panas dibandingkan dengan saat pengerjaan di daerah Hotel Indonesia, Jakarta Pusat. Andi bersama kawan-kawannya bekerja sejak Pukul 09.00 hingga Pukul 18.00. Itu pun sudah termasuk lembur, terkadang ia bekerja bisa sampai Pukul 20.00 WIB.

Kalo buka puasa, kita cuma batalin dengan air sama kurma. Makannya nanti setelah tarawih” ungkap Andi. Walaupun demikian, Andi merasa upah yang ia dapat cukup memuaskan dan sebanding dengan pekerjaannya. Jika pengerjaannya bisa selesai sebelum target maka Andi bisa mendapatkan bonus.

“Semoga ini bisa selesai sebelum target, Amin,"ujarnya.   

Terpopuler