REPUBLIKA.CO.ID, TANJUNG ENIM -- Sebanyak 239 mahasiswa IAIN Raden Fatah, Palembang, melakukan KKN (kuliah kerja nyata) pada bulan Ramadhan 1434 H.
Rektor IAIN Raden Fatah, Aflatun Muchtar, mengungkapkan KKN mahasiswa kali ini dilakukan bekerjasama dengan PTBA Tbk dengan melaksanakan KKN tematik Posdaya (Pos Pemberdayaan Keluarga).
“Para mahasiwa peserta KKN ini dapat diberdayakan selama melaksanakan KKN di desa-desa khususnya selama bulan Ramadhan. Mereka dapat diberdayakan untuk melakukan dakwah di tengah masyarakat,” kata Aflatun.
Para mahasiswa yang akan melakukan KKN tematik Posdaya sebelumnya telah memperoleh pembekalan di kampus. Pembekalan dilakukan oleh LP2M (Lembaga Penelitian dan Pengabdian masyarakat).
Para mahasiswa mendapat berbagai pelatihan kreativitas yang bisa diterapkan bersama masyakat di desa-desa yang menjadi lokasi KKN mereka.
Sementara Direktur Utama PTBA Tbk, Milawarma, mengatakan program Posdaya merupakan bagian dari program CSR BUMN tambang yang berkantor pusat di Tanjung Enim, Sumatera Selatan (Sumsel).
“Pada 2013 ini, PTBA telah membentuk sembilan Posdaya perintis yang ada di dua kecamatan, yaitu Lawang Kidul dan Tanjung Agung. Untuk memperluas Posdaya di Kabupaten Muara Enim, PTBA melakukannya bekerjasama dengan IAIN Raden Fatah,” katanya.