REPUBLIKA.CO.ID, WATES -- Pemerintah Kabupaten Kulonprogo berencana melakukan safari tarawih pada Ramadhan 1434 H atau 2013. Safari yang akan dilakukan Bupati dan SKPD ini dijadwalkan sebanyak 14 kali yaitu 12 kecamatan, Gedung DPRD dan Rumah Dinas Bupati.
Kabag Kesra Setda Kabupaten Kulonprogo Prawoto menjelaskan, safari akan dilaksanakan Sholat Tarawih di Gedung DPRD Kulonprogo, Jumat (12/7) dengan imam dan penceramah Ketua PDM H Abdul Ghofar.
Sedang penutupan safari taraweh akan digelar di Rumah Dinas Bupati dan dijadwalkan Sabtu (2/8) dengan imam dan penceramah Ustaz Jazir.
“Safari taraweh dimaksudkan untuk meningkatkan tali silaturahmi antara pejabat Pemkab dan masyarakat, serta digunakan untuk menjalin komunikasi timbal balik dalam rencana pelaksanaan pembangunan di pedesaan. Di samping masyarakat dapat langsung menerima penjelasan dari para pejabat, masukan dari masyarakat dapat kita dengarkan,” kata Prawoto di Wates, Rabu (10/7).
Berikut jadwal safari taraweh Pemkab Kulonprogo, Sabtu (13/7) di Masjid Al Huda Jomblangan XI Desa Banjarsari, Kecamatan Samigaluh penceramah H Imam Aladin Nur; Senin (15/7) Masjid Al Iman Pedukuhan Dukuh, Desa Karangsari, Kecamatan Pengasih, penceramah Sartono. Kemudian Masjid Mustajabah, Desa Jangkaran, Kecamatan Temon, Rabu (17/7) penceramah Muntachob; Masjid Nurul Aqso, Dusun Karanganyar, Desa Giripurwo, Kecamatan Girimulyo, Jumat (19/7), penceramah Sururudin; Masjid Toyiban Somenggalan Pedukuhan V, Desa Tirtorahayu, Kecamatan Galur, Sabtu (20/7), penceramah Saeful Hadi.
Selanjutnya, Masjid Al Falaq, Dusun Janti, Desa Jatisarono, Kecamatan Nanggulan, Senin (22/7) penceramah Jazari; Masjid Al Amin, Desa Karanganyar, Desa Karangwuni Kecamatan Wates, Rabu (24/7) penceramah Abdur Rahman; Masjid Al Mannar, Dusun Srandu, Desa Banjarharjo, Kecamatan Kalibawang, Jumat (26/7) penceramah H Rinto Subronto.
Sabtu (27/7) Masjid At Thoyibah, Dusun Ngipik, Desa Bumirejo, Kecamatan Lendah sekaligus peringatan Nuzulul Qur’an dengan penceramah KM Sofyan; Masjid Al Fallah Dusun Kaliwiru, Desa Tuksono, Kecamatan Sentolo, Senin (29/7), penceramah H Ahmad Djauzan. Selanjutnya Rabu (31/7) Masjid Al Ikhlas, Pedukuhan V, Desa Cerme Kecamatan Panjatan, penceramah KH Ahmad Su’adi, Jumat (2/8). Sedangkan putaran terakhir di rumah Dinas Bupati Sabtu (3/8) dengan penceramah Drs.Jazir.
“Masing-masing kepala SKPD akan berangkat bersama-sama dengan Bupati kumpul di rumah dinasnya. Khusus tempat yang jauh buka puasa dilaksanakan di lokasi yakni Samigaluh, Kokap dan Kalibawang berangkat pukul 16.15. Sedang tempat lainnya berangkat pukul 18.00 WIB,” kata Prawoto.