REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Masjid Salman Institut Teknologi Bandung (ITB) menggelar berbagai kegiatan syiar untuk mengisi kegiatan selama Bulan Ramadhan dengan mengusung tema lingkungan.
"Lingkungan menjadi isu yang selalu banyak diperbincangkan karena selalu berdampingan dengan kehidupan kita," kata Ketua Panitia Pelaksana Program Ramadhan (P3R) Masjid Salman ITB, Wahyu Muskita Wardhana, di Bandung, Rabu.
Ia menjelaskan materi yang diusung dalam syiar itu adalah pengayaan wawasan mengenai isu lingkungan di samping dengan keagamaan agar masyarakat juga peduli dengan lingkungannya.
Wahyu menjelaskan serangkaian kegiatan Ramadhan tersebut akan diisi oleh tokoh-tokoh nasional yang memberikan materi selama bulan Ramadhan.
"Nanti ada Ridwan Kamil, Jusuf Kalla, Dahlan Iskan, Hatta Radjasa, Amien Rais, Deddy Mizwar, dan pembicara lainnya dalam mengisi kegiatan Ramadhan tahun ini," kata Wahyu.
Selain itu, ada juga berbagai kegiatan keagamaan seperti pesantren kilat, keputrian, talkshow, dan lain sebagainya.