REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Suasana arus balik pada Rabu (22/8) sudah mulai terlihat kendati masih belum terlalu ramai. Salah satunya adalah di Terminal bus Pulogadung, Jakarta Timur. Berdasarkan pantauan ANTARA di lapangan, hingga pukul 14.00 WIB, bus Antarkota Antarpropinsi (AKAP) yang memasuki terminal kedatangan didominasi oleh bus-bus dari Jawa Barat.
"Arus balik belum terlalu ramai. Sampai hari ini bus-bus yang datang masih banyak dari Jawa Barat, seperti Banten, Bandung, Kuningan.
Hanya sedikit yang datang dari Jawa Tengah dan Jawa Timur," kata Kepala Bus AKAP Terminal Pulogadung Muhammad Nur kepada ANTARA di Pulogadung, Jakarta.
Menurut Nur, pada H+2 Lebaran, arus balik di Terminal Pulogadung belum akan mengalami lonjakan, meskipun pada Kamis (23/8), para Pegawai Negeri Sipil (PNS), anggota TNI dan Polri sudah kembali bekerja.
"Sepertinya arus balik hari ini masih biasa-biasa saja, tidak jauh berbeda dengan hari kemarin. Nampaknya arus balik hari ini tidak terpengaruh oleh jadwal PNS yang besok sudah masuk kantor," kata Nur.
Nur menambahkan lonjakan arus balik hari Rabu ini belum terjadi karena masih ada beberapa bus yang tidak terisi penuh oleh penumpang. Nur memperkirakan puncak arus balik Lebaran baru akan terjadi pada hari Jumat (24/8) dan Sabtu (25/8).
Sebagai informasi, total bus yang tiba di Terminal Pulogadung Selasa (21/8) adalah sebanyak 303 bus dengan total penumpang 8.072 orang. Sementara itu, total bus yang datang hari ini hingga pukul 14.00 WIB adalah 51 bus dengan total penumpang 1.223 orang.