REPUBLIKA.CO.ID, KARACHI -- Amanullah (43) telah kehabisan uang untuk membeli baju baru dan sepatu untuk kelima anaknya guna menyambut hari raya Idul Fitri. Namun berkat bazar, Amanullah kini bisa melukis senyum pada wajah anak-anaknya.
Amnullah, petugas keamanan di sebuah perusahaan swasta di Karachi, mengeluhkan harga kebutuhan pokok yang naik menjulang tinggi menjelang hari raya Idul Fitri. Sulit bagi Amnullah untuk membelikan anak-anaknya baju dan sepatu baru dengan harga normal.
Namun, Amnullah akhirnya bisa tersenyum karena pemerintah dan lembaga non-pemerintah menggelar bazar Idul Fitri yang menawarkan potongan harga.
''Di bazar Idul Fitri, anda bisa mendapatkan barang lebih murah 40 sampai 60 persen,'' kata Amnullah kepada onislam.net.
Harga sepatu di pasaran mencapai Rs 500 (6 dollar AS) hingga Rs 700 (8 dollar AS). Tapi, di bazar Idul Fitri, harganya bisa turun hingga Rs 200 (2,2 dollar AS) hingga Rs 300 (3,5 dollar AS). Harga sepasang pakaian pun turun dari Rs 1.500 menjadi Rs 400.
Tidak hanya Amanullah yang bisa tersenyum dengan kehadiran bazar Idul Fitri. Kalangan menengah bawah Pakistan pun bisa tersenyum menyambut kemeriahan hari raya Idul Fitri.