H+2 Lebaran, Arus Kendaraan di Jakarta Masih Lancar

Rep: c08/ Red: Krisman Purwoko

Kamis 01 Sep 2011 22:44 WIB

REPUBLIKA.CO.ID,SEMANGGI--Arus kendaraan di jalanan Jakarta masih terpantau lancar. Begitu pun, kondisi arus kendaraan di tol dalam kota yang masih terlihat lengang. "Masih lancar semuanya," kata Kepala Subbagian Tekinfo Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kompol Purwono Takasihaeng, Kamis (1/9). Menurutnya, kepadatan arus lalu lintas masih belum terlihat, baik di jalan maupun di tol dalam kota. 

Dari pantauan di jalan, kondisi arus lalu lintas di beberapa ruas jalan memang masih terlihat lancar. Seperti di Jalan Jenderal Sudirman menuju Jalan M.H Thamrin, kendaraan masih jarang yang melintas. Begitu pula arah sebaliknya, dari M.H Thamrin menuju arah Sudirman dan Blok M masih terlihat lancar. 

Kepadatan kendaraan juga tidak terlihat dari arah Grogol menuju Gatot Soebroto, atau pun sebaliknya. Biasanya, kemacetan terjadi di sekitar pintu masuk Plaza Semanggi. Namun, hingga Kamis (1/9) arus lalu lintas di sekitar lokasi tersebut masih lancar. 

Berdasarkan pantauan Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, lancaranya arus kendaraan juga terlihat di beberapa ruas jalan yang biasanya padat. Seperti di ruas jalan Pancoran menuju arah Cawang. Selain itu, kepadatan kendaraan juga tidak terlihat di Pasar Minggu menuju Kalibata, meskipun kendaraan ramai melintas. 

 

Selain di jalan, menurut Purwono, arus lalu lintas di tol dalam kota secara keseluruhan masih lancar. Salah satunya di tol dalam kota Cawang menuju Grogol. Dalam pantauan TMC, kondisi arus kendaraan di ruas tol tersebut masih lancar. Belum terlihat adanya penumpukan kendaraan. 

Diperkirakan kepadatan arus lalu lintas akan terjadi pekan depan. Sebelumnya, Kepala Posko Operasi Ketupat Polda Metro Jaya, Kompol Herman Ruswandi, mengatakan, akhir pekan ini kendaraan menuju Jakarta akan kembali ramai karena masa arus balik. "Pada saat itu, masa cuti liburan sudah banyak yang habis," katanya.