Lebaran di Malaysia Kemungkinan 30 Agustus

Rep: c28/ Red: Johar Arif

Sabtu 27 Aug 2011 23:33 WIB

Kuala Lumpur, ilustrasi Foto: Reuters Kuala Lumpur, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR - Umat Islam di Malaysia kemungkinan akan merayakan Idul Fitri pada tanggal 30 Agustus 2011. Seperti di Indonesia, Kerajaan malaysia juga belum mengumumkan secara resmi kapan tepatnya hari besar itu terlaksana. Namun, beberapa kalender sudah mencantumkan tanggal tersebut sebagai hari raya. Kampus dan sekolah pun sudah mulai libur sejak minggu ini.

Sebanyak 30 tempat disiapkan untuk memantau anak bulan Syawal pada 29 Agustus 2011. Pemantauan ini akan dilakukan oleh para pejabat kerajaan. Malaysia menetapkan Aidilfitri tahun ini berdasarkan rukyah dan hisab. Keputusan Aidilfitri akan diumumkan malam Senin (29/8) melalui radio dan televisi.

Ada beberapa tempat yang disiapkan untuk melihat anak bulan, antara lain : Pontian Kecil (Johor), Kompleks Falak Al-Khawarizmi, Tanjung Bidara (Melaka), Teluk Kemang (Negeri Sembilan), Pantai Pasir Panjang (Perak), Pusat Falak Sheikh Tahir, Pantai Aceh (Pulau Pinang),  dan Kampung Pulau Sayak.

Di kawasan Selangor, penentuan bulan akan dilakukan di Bukit Melawati, Pulau Ansa, Bukit Jugra, Balai Cerap Selangor, dan Pulau Angsa. Di Kedah, titik penentuan lebaran akan dilakukan di Kampung Pulau Sayak, Kuala Muda, Pemandangan Indah, Pulau langkawi, dan Menara Alor Setar.  Tempat lainnya adalah Terengganu, Kelantan, Pahang, Labuan, dan Kuala Lumpur.

Badan Meterologi Malaysia memperkirakan, Malaysia akan diguyur hujan serta petir pada saat itu. Cuaca ini akan terjadi di daerah Pulau Pinang, Kedah, Perlis, Pahang dan Johor. Hujan ini tidak akan menyebabkan banjir di kawasan tersebut.

Berbeda dengan kondisi di Indonesia, tidak ada perbedaan tanggal hari raya antar organisasi Islam. Kerajaan menjadi satu-satunya penentu kapan hari raya akan terlaksana di negara tersebut. Selain Aidilfitri, kerajaan Malaysia juga mengatur masalah ibadah, termasuk perihal shalat.

Terpopuler