Kamis 18 Aug 2022 05:21 WIB

Kemeriahan Peringatan Kemerdekaan RI di Papua

Upacara bendera, konvoi kendaran hingga peserta upacara berpakaian tradisional..

Red: Yogi Ardhi

Pasukan pengibar bendera (Paskibra) meninggalkan lapangan usai mengibarkan bendera Merah Putih di stadion sepak bola Kota Sorong, Papua Barat, Rabu (17/8/2022). Upacara bendera memperingati HUT ke-77 Republik Indonesia diadakan di stadion sepak bola Kota Sorong yang baru diresmikan pada Senin (15/8/2022). (FOTO : ANTARA/Olha Mulalinda)

Pasukan pengibar bendera (Paskibra) meninggalkan lapangan usai mengibarkan bendera Merah Putih di stadion sepak bola Kota Sorong, Papua Barat, Rabu (17/8/2022). Upacara bendera memperingati HUT ke-77 Republik Indonesia diadakan di stadion sepak bola Kota Sorong yang baru diresmikan pada Senin (15/8/2022). (FOTO : ANTARA/Olha Mulalinda)

Sejumlah penggiat otomotif skuter berkonvoi dengan membawa bendera Merah Putih di Jembatan Youtefa, Jayapura, Papua, Rabu (17/8/2022). Konvoi tersebut digelar untuk memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia. (FOTO : ANTARA/Gusti Tanati)

Sejumlah warga, PNS, dan aparat TNI mengikuti upacara memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Rabu (17/8/2022). Upacara tersebut dilakukan untuk menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap Tanah Air. (FOTO : ANTARA/Gusti Tanati)

Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) mengibarkan bendera Merah Putih saat upacara peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI di lapangan Gor Herman Rollo Koya Timur, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua, Rabu (17/8/2022). Upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI tersebut mengangkat tema Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat. (FOTO : ANTARA/Sakti Karuru)

Peserta mengenakan pakaian adat Papua mengikuti upacara peringatan detik- detik Proklamasi HUT ke-77 RI di Lapangan Yos Sudarso, Agast, Kabupaten Asmat, Papua Selatan, Rabu (17/8/2022). (FOTO : ANTARA/Abdel Syah)

Peserta mengenakan pakaian adat Papua membawa bendera Merah Putih saat mengikuti upacara peringatan detik- detik Proklamasi HUT ke-77 RI di Lapangan Yos Sudarso, Agast, Kabupaten Asmat, Papua Selatan, Rabu (17/8/2022). (FOTO : ANTARA/Abdel Syah)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, PAPUA -- Kemeriahan peringatan HUT Kemerdekaan RI juga berlangsung di berbagai kota di Papua. Upacara bendera, konvoi kendaran hingga peserta upacara berpakaian tradisional memeriahkan peringatan HUT RI tahun ini. Berikut suasana peringatan HUT Kemerdekaan RI di berbagai daerah di Papua.

 

sumber : Antara Foto
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement